Kepastian akan dibuatnya sekuel Ghost Rider 2 sudah dipastikan akan terealisasi. Hal ini didukung dengan adanya pernyataan dari mulut pemeran Johnny Blaze; Nicolas Cage, sendiri bahwa ia telah menandatangani kontrak untuk menggarap sekuelnya. Dalam film yang menurut kabarnya memakai judul Ghost Rider: Spirit of Vengeance ini akan memakai jasa sutradara film Crank (2006) Mark Neveldine dan Brian Taylor.


Di film pertamanya, sutradara Mark Steven Johnson dinilai kurang berhasil mengangkat film ini karena dari biaya produksi yang cukup tinggi sekitar US$ 110 juta, pendapatan film ini hanya menyentuh angka US$ 228,738,393 saja. Dengan jaminan nama Neveldine dan Taylor, banyak orang berekspetasi akan film ini.
sumber [b-joeL] megindo.net
No comments:
Post a Comment